April 17, 2009

Ibra Siap tampar Nyonya Tua


Striker Inter Milan, Zlatan Ibrahimovic, mengaku siap tampil maksimal di Turin. Pertandingan itu akan emosional baginya, karena dia pernah memperkuat Juventus. Namun, dia tetap akan profesional dan mengerahkan segala kemampuannya untuk memenangkan pertandingan atas Si Nyonya Tua.

"Ini bukan pertandingan terpenting Inter di musim ini. Kami sudah memimpin dengan keunggulan 10 poin. Kami telah menunjukkan hasyrat untuk juara. Itu sebabnya kami mampu memimpin klasemen," kata Ibrahimovic.

Pemain yang sering dipanggil Ibra itu menambahkan, "Jika kami menang di Turin, maka keuntungannya akan semakin besar."

Ibra sebelumnya memperkuat Juventus. Dia meninggalkan klub itu pada 2006, saat Juventus terkena skandal calciopoli. Di Inter, dia langsung menjadi pemain andalan.

"Ini akan menjadi partai emosional dan menarik ditonton. Kami akan siap menghadapi pertarungan, karena kami sudah bekerja keras dalam latihan seminggu ini. Kami datang ke Turin untuk memenangkan pertandingan," tegas Ibra.

0 comments:

  © Blogger templates Newspaper III by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP